Kegiatan LongMarch Kelas 7 SMP ST IGNASIUS
- Holong Nainggolan, S.Kom
- 22-09-2017
Seluruh siswa/i kelas 7 SMP St Ignasius Medan melakukan longmarch ke Pantai Bali Lestari yang berlokasi di pesisir timur Kabupaten Serdang Bedagai, Kamis (21/9/2017).
Rombongan berangkat dari Medan pada pukul 07:30WIB dengan menggunakan 3 bus parwisata dan sampai di Simpang Pantai Cermin sekitar pukul 8:30 Wib.
Selanjutnya rombongan melakukan longmarch ke Pantai Bali Lestari yang jaraknya sekitar 2,5Km dari tempat start. Dua bus langsung menuju lokasi dan satu bus tetap dilokasi start untuk jaga-jaga.
Setelah lebih kurang 40 menit berjalan kaki akhirnya rombongan tiba di Pantai Bali Lestari, sesampainya di lokasi kemudian rombongan beristirahat sejenak di bawah rindangnya pepohonan yang sengaja ditanami oleh pemilik Pantai Bali Lestari.
15 menit kemudian rombongan masuk ke halaman utama Pantai Bali Lestari, di lokasi ini para siswa-siswi diajak untuk bermain oleh panitia.
Kegiatan tersebut berlangsung sekitar 2 jam, pada pukul 12:00 rombongan kemudian masuk ke restoran seafood untuk makan siang. Dengan pendampingan dari Bapak/Ibu guru kemudian siswa/i kelas 7 tersebut bersantap di pinggir pantai.
Usia makan siang, rombongan kemudian melakukan kegiatan rekreasi sekitar 30 menit dan langsung berkumpul kembali untuk persiapan pulang ke Medan.