Misa Penutupan Tahun Ajaran 2017-2018 Dimpimpin oleh Pastor Yanuarius
- Holong Nainggolan, S.Kom
- 30-05-2018
Sebelum melaksanakan ujian akhir semester (UAS) untuk tahun ajaran 2017-2018, SMP St Ignasius Medan melaksanakan Misa penutupan tahun ajaran, dalam misa ini yang menjadi intensi doa adalah agar proses ujian akhir semester tahun ajaran 2017-2018 berjalan dengan baik serta seluruh peserta ujian mendapat hasil yang memuaskan.
Dalam Misa yang dilaksanakan di Kapel yang berada di lingkungan Ignasius Group tersebut dimpimpin oleh Pastor Yanuarius Tasik Berek, OFM Conv. dari Paroki Pasar VI Padang Bulan Medan. Dalam kotbahnya ia mengajak seluruh umat yang hadir agar menjadi pelayan dan tidak rakus akan posisi atau kehendaknya sendiri.
Misa dimulai pada pukul 08:00 WIB sampai dengan selesai, sementara setelah selesai misa seluruh siswa dipersilahkan kembali ke unit SMP untuk melaksakan proses belajar mengajar.
Diketahui bahwa ujian akhir semester genap tahun ajaran 2017-2018 akan dimulai pada tanggal 4 Juni 2018 hingga 9 Juni 2018.