fix bar
fix bar
fix bar
fix bar
fix bar
fix bar

Blog Details

image

Retret Kelas VIII SMP ST IGNASIUS di PPS Cinta Alam

  • Holong Nainggolan, S.Kom
  • 26-03-2018

SMP St Ignasius Medan melaksanakan retret kepada kelas VIII (delapan) yang dipusatkan di Pusat Pembinaan Spritual (PPS) Cinta Alam, sejak 20 – 26 Maret 2018. Retret tersebut dibagi 3 gelombang dengan durasi waktu 3 hari 2 malam.

Retret kali ini mengambil tema “Who Am I” yang dibawakan oleh pembingbing Sr. Trisanta Simanjorang, KSSY. Dalam retret ini semua peserta diajak untuk melihat kembali siapa diri kita sebenarnya.

Selain itu juga dipaparkan tentang keluarga, godaan dan pengampunan. Pada hari kedua para peserta diajak untuk belajar saling mengenal satu sama lain, bekerjasama dengan kegiatan outbond di lingkungan PPS Cinta

Sementara pada hari ketiga ada kegiatan pengakuan dosa dan misa bersama yang dipimpin oleh Pastor Niko dari pastoran Helvetia.

Kegiatan seperti ini diharapkan mampu meningkatkan sipritualitas para peserta retret dan juga mampu mengenali dirinya dan memahami permaslahan hidup dengan jernih. Selain itu juga diharapkan para peserta semakin dewasa dalam berpikir dan bertindak.

Kegiatan retret semacam ini merupakan agenda rutin SMP St Ignasius Medan sebagai bentuk komitment terhadap visi dan misi sekolah dan KSSY.

Berikut dokumentasi retret kelas VIII-3

Tinggalkan Komentar