fix bar
fix bar
fix bar
fix bar
fix bar
fix bar

Blog Details

image

Siswa Kelas 7 Gelar Gebyar Budaya Implemtasi Kurikulum Merdeka

  • Bunga Lasria Gultom, S.Pd
  • 22-09-2022

SMP St Ignasius baru saja melaksanakan kegiatan Gebyar Budaya yang menampilkan kebolehan para siswa kelas 7, kegiatan ini dipentaskan dengan mengundang berbagai pihak mulai dari orang tua murid kelas 7, siswa-siswi kelas 6 SD, Dinas Pendidikan dan lain-lain.

Kegiatan pementasan budaya ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 7 yang telah menerapkan kurikulum merdeka, mereka dibagi per kelompok dan menampilkan hal yang berbau budaya seperti tarian daerah, drama yang menceritakan ceritra rakyat dan juga lagu-lagu daerah.

Kegiatan ini merupakan implementasi dari Kurikulum Merdeka yang sudah diterapkan di SMP ST IGNASIUS untuk kelas 7. Dalam kurikulum merdeka diharuskan siswa melakukan projek untuk membentuk karakter siswa menjadi pelajar pancasila dengan tema yang sudah ditentukan, dalam satu tahun akan ada 3 projek yang dilakukan oleh siswa.

SMP St Ignasius memilih tema projek berkebinekaan global, pementasan ini merupakan rangkaian akhir dari projek para siswa, namun sebelumnya telah mendapat bimbingan dan pendampingan dari para guru.

Dipilihnya tema ini bertujuan agar siswa semakin mengenal budaya-budaya lokal serta semakin mencintai budaya lokal serta mampu mengambil makna hidup dari setiap budaya yang ditampilkan.

Dengan demikian salah satu unsur yang hendak dicapai dalam pelajar pancasila yaitu berkhebinekaan global dapat tercapai melalui kegiatan kelompok dalam mempelajari, mempraktikan budaya lokal.

Dihadiri oleh Pengawas Manjerial

Acara ini dihadiri oleh Ibu Neti Berutu sebagai pengawas manajerial di SMP St Ignasius, dalam sambutannya beliau mengingatkan supaya seluruh siswa di Ignasius senantiasa selalu mencintai budaya lokal dan juga mengingatkan siswa untuk tidak melakukan bully.

Beliau juga menyambut baik kegiatan ini dan berharap kedepan bisa mengembangkan projek-projek bagi siswa agar karakter pelajar pancasila semakin kuat dalam diri para siswa.

Selama kegiatan berlangsung lebih kurang 3 jam, beliau tampak sangat antusias bahkan sempat memberikan dukungan dalam bentuk sumbangan kepada para siswa.

Sementara itu kepala SMP ST IGNASIUS, ibu Malemta Lidya Pinem mengucapkan banyak terimakasih kepada para orang tua yang sudah mendukung siswa dalam melaksanakan kegiatan ini, beliau juga memberi suport kepada para siswa yang akan tampil.

Berikut cuplikasi video kegiatan

Tinggalkan Komentar